Menu

Mode Gelap
 

News · 1 Jul 2020 09:31 WITA ·

Johan Desak Kementan Susun Program dan Anggaran 2021 Berorientasi Kesejahteraan Petani


 Johan Desak Kementan Susun Program dan Anggaran 2021 Berorientasi Kesejahteraan Petani Perbesar

ERANTB.COM – Jakarta, Anggota Komisi IV DPR RI, H Johan Rosihan menegaskan kepada kementan agar menjadikan kesejahteraan petani sebagai indikator utama dalam menyusun program dan anggaran 2021, kalau selama ini hanya memprioritaskan untuk peningkatan produksi maka tahun 2021 kementan harus berorientasi pada peningkatan kesejahteraan petani, ujar Johan. Hal tersebut disampaikan nya pada saat mengikuti Rapat Dengar Pendapat dengan Kementan pada hari Selasa, tanggal 30 Juni 2020 di Ruang Rapat Komisi IV DPR RI.

Legislator dari PKS ini beralasan bahwa Nilai Tukar petani dan nelayan
Telah disepakati sebagai indikator untuk menyusun APBN 2021 maka peningkatan kesejahteraan petani dan nelayan harus terwujud dan tidak hanya berorientasi peningkatan produksi, tutur Johan.

Wakil rakyat dari Pulau Sumbawa ini menilai bahwa selama ini peningkatan produksi belum berdampak pada kesejahteraan petani. Johan mencontohkan peningkatan produksi selama ini berbanding terbalik dengan menurunnya NTP dari Januari sampai Mei 2020 ini, tukas Johan. Selanjutnya Johan juga mendesak agar anggaran sektor pertanian bisa ditingkatkan untuk mencapai peningkatan produksi dan kesejahteraan petani pada tahun 2021 mendatang.

Legislator dari dapil NTB 1 ini menyebutkan berdasarkan data BPS menunjukkan bahwa NTP 2020 selalu menurun setiap bulan, pada Januari bernilai 104,16 kemudian pada februari turun menjadi 103,35 bahkan pada Mei 2020 turun drastis menjadi 99,47, padahal saat itu petani sedang panen raya dan produksi meningkat tapi petani malah kesejahteraan nya selalu turun, maka pemerintah harus segera merubah orientasi yang lebih berpihak pada petani, selain punya target peningkatan produksi maka setiap dirjen juga harus punya target pencapaian peningkatan Nilai Tukar Petani (NTP). Sebagai wakil rakyat kami akan selalu awasi kinerja pemerintah untuk mencapai kesejahteraan petani dan nelayan, tutup Johan.

Artikel ini telah dibaca 5 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Musda Ke XV BPD HIPMI NTB Resmi Dibuka Sekda NTB, inilah Pesannya!

9 November 2024 - 05:56 WITA

Ekonomi NTB Terus Menggeliat, Mengalami Pertumbuhan dari Tahun ke Tahun

5 November 2024 - 19:40 WITA

Pengurus Wilayah KAMMI NTB dan PD KAMMI Mataram Resmi Dilantik Tahun 2024

5 November 2024 - 16:16 WITA

KAMMI NTB Pelopor Kolaborasi Kreatif Bersama Disperin NTB di ITE Begawe Fest 2024

30 Oktober 2024 - 21:42 WITA

Pengurus HMI Katalisator Resmi Dilantik ; Siap Kawal Akselerasi Pembangunan NTB

26 Oktober 2024 - 22:55 WITA

KAMMI Dorong Gerakan Pilkada Lestari; Mewujudkan Demokrasi Bersih, Berintegritas, dan Ramah Lingkungan

22 Oktober 2024 - 23:25 WITA

Trending di News