ERANTB.COM. Sumbawa-, Filantra, kembali menunjukkan sebagai lembaga yang turut serta dalam “perang” melawan covid-19. Hal ini terlihat dengan penyaluran Alat Pelindung Diri (APD) sebanyak 30 paket, masing-masing terdiri dari Baju Hazmat, Masker N95 dan Safety gogle. Penyerahan secara langsung dilaksanakan pada Rabu (6/5) di UPT. Puskesmas Unter Iwes Kab. Sumbawa.
Penyerahan APD diberikan oleh Repi S, selaku Perwakilan Filantra di NTB. Diterima oleh Kepala UPT. Puskesmas Unter Iwes, H. Sarafuddin, SKM. Didampingi Camat Unter Iwes Evi Supiati, S.STP, M.Si dan Babinkantibmas Desa Kerato Aipda Heru Tugas Siswanto, SH
Setelah proses serah terima, Kepala UPT. Puskesmas Unter Iwes, H. Syarafuddin, SKM menyampaikan penghargaan dan rasa terima kasih kepada Filantra. “Mewakili seluruh tenaga kesehatan di Puskesmas ini, kami sampaikan terima kasih kepada Filantra, atas bantuan APD ini. Tentu ini sangat berarti bagi upaya kita dalam memutus rantai penyebaran covid-19 di wilayah ini. Keberadaan APD menjadi kebutuhan dasar bagi setiap tenaga kesehatan”.
Di tempat yang sama, Camat Unter Iwes, Evi Supiati, S.STP, M.Si menyampaikan hal yang sama. Evi, begitu pajabat ramah dan murah senyum ini biasa disapa, “ini bukan pertama kali saya mengenal Filantra, karena sebelumnya juga sudah pernah memberikan bantuan di wilayah ini. Untuk itu, atas nama pemerintah dan tim gugus tugas covid-19 menyampaikan terima kasih dan penghargaan kepada Filantra, Karena APD ini memang sangat dibutuhkan”. Selain itu, kami juga berharap peran serta Filantra dalam gerakan pemberdayaan masyarakat pasca covid-19 ini. Karena seperti yang kita ketahui, dampak sosial ekonomi akibat pandemi ini, sungguh sangat luar biasa.
Repi S, Perwakilan Filantra menyampaikan, berkat kebaikan dan donasi dari semua yang tak bisa kami sebutkan satu-satu, hari ini Filantra kembali menyalurkan Paket Alat Pelindung Diri (APD) untuk tim medis. Kami menyalurkan sebanyak 20 paket di RSMA, rumah sakit rujukan di Sumbawa. Dan 10 paket di UPT. Puskesmas Unter Iwes. Atas nama Filantra, kami menyampaikan apresiasi kepada semua pihak atas kepercayaannya kepada kami. Mohon doa dan dukungannya, semoga kita semua diberi kekuatan untuk terus berempati dan peduli di tengah bencana COVID-19 ini.