Menu

Mode Gelap
 

News · 26 Mei 2021 19:13 WITA ·

Pengurus PKS Sumbawa Resmi Dilantik


 Pengurus PKS Sumbawa Resmi Dilantik Perbesar

ERANTB.COM–Dewan Pengurus Wilayah (DPW) Partai Keadilan Sejahtera Nusa Tenggara Barat (PKS NTB) melantik Majelis Pertimbangan Daerah, Dewan Etik Daerah dan Dewan Pengurus Daerah Partai Keadilan Sejahtera Kabupaten Sumbawa lansung oleh Yek Agil, Ketua DPW PKS NTB yang juga dihadiri oleh Wakil Bupati Sumbawa, Dewi Noviany, S.Pd., M.Pd, Rabu (26/05).

Adapun Ketua dan Sekretaris M.Pd dijabat oleh Ramlahfatma dan Andi Yustika Mikraj, Ketua DED Sirajuddin Muhsal dan Nasaruddin sebagai sekretarisnya.

Sementara itu, Ketua Umum DPD PKS Sumbawa kembali dijabat oleh Muhammad Takdir, Hamzanwadi sebagai Sekretaris, Bendahara Sirajuddin, dan Ketua Bidang Kaderisasi Firman Cahyadi.

Takdir, Ketua DPD Terpilih dalam orasi Politiknya, optimis PKS akan merebut Posisi Ketua DPRD Kabupaten Sumbawa dan kembali memenangkan Pilkada di Pemilihan serentak 2024.

Ditempat yang sama, Yek Agil Ketua DPW PKS NTB dalam sambutannya, berpesan kepada semua kader agar solid dan bekerja untuk melayani masyarakat. Aleg-aleg harus mengecor kursinya dan bila perlu ditambah. DPD Sumbawa ditargetkan 7 Kursi untuk Kabupaten, yang disambut takbir oleh seluruh pengurus yang dilantik.

Sementara Itu, Wakil Bupati Sumbawa Dewi Noviany, S.Pd., M.Pd dalam sambutannya, sangat terharu dengan kebersamaan yang dibangun oleh PKS selama pilkada. PKS Sudah terbukti bekerja dan terus turun untuk memenangkan Mo Novi. Kader-kadernya sangat solid dan semoga PKS terus menorehkan kemenangan dalam setiap perhelatan demokrasi,”ucap Novi Perempuan Pertama yang menjabat Wakil Bupati Sumbawa ini.

Terlihat dilokasi acara, kegiatan yang dilaksanakan di Sumbawa Grand Hotel ini berjalan dengan menerapkan protokol kesehatan dan memakai masker. Hadir juga pada kegiatan tersebut, Uhibbussa’di Sekum DPW, Sambirang Ahmadi Ketua Komisi 3 DPRD NTB yang juga Ketua Bapilu PKS NTB, dan seluruh jajaran Pengurus DPD PKS Sumbawa yang dilantik.

Artikel ini telah dibaca 52 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Pj Gubernur NTB Beri Bantuan dan Kunjungan Korban Banjir Bandang di Nanga Wera Bima

5 Februari 2025 - 23:28 WITA

Pj Gubernur Hadir Paripurna DPRD, Sampaikan LKPJ Tahun Anggaran 2024

5 Februari 2025 - 07:46 WITA

Banjir Bandang Bima ; Tiga Meninggal Dunia, Lima Masih Hilang

4 Februari 2025 - 10:50 WITA

Kominfotik Gelar Rapat Internal, Menjelang Pelantikan Gubernur dan Wakil Gubernur NTB

4 Februari 2025 - 10:02 WITA

BMKG Memberikan Peringatan Dini Cuaca Ekstrim Di NTB

3 Februari 2025 - 10:30 WITA

Koramil 1614-01/Dompu Bakar Arena Judi Sabung Ayam

3 Februari 2025 - 10:11 WITA

Trending di News